Fajar S

23 Januari 2020 12:06

Iklan

Iklan

Fajar S

23 Januari 2020 12:06

Pertanyaan

apa arti dari perkembang biakan vegetatif dan generatif


3

Jawaban terverifikasi

Iklan

Iklan

A. Nurrahmi

Mahasiswa/Alumni Institut Pertanian Bogor

07 Januari 2022 05:15

Jawaban terverifikasi

Halo Fajar, Kakak bantu jawab ya :) Perkembangbiakan vegetatif adalah perkembangbiakan tanpa adanya proses kawin atau meleburnya sel telur dengan sperma, sedangkan perkembangbiakan generatif adalah perkembangbiakan dengan melibatkan proses kawin atau meleburnya sel telur dengan sperma. Perkembangbiakan vegetatif dapat terjadi pada hewan tingkat rendah dan juga tumbuhan. Hewan yang berkembang biak secara vegetatif antara lain membentuk tunas dan fragmentasi. Perkembangbiakan dengan cara pembentukan tunas antara lain terjadi pada 𝘏𝘺𝘥𝘳𝘢. Sedangkan contoh hewan yang berkembang biak dengan cara fragmentasi adalah planaria. Tumbuhan yang berkembang biak secara vegetatif dapat berupa vegetatif alami atau vegetatif buatan. Vegetatif alami adalah perkembangbikan vegetatif yang terjadi secara alami dan tanpa campur tangan manusia. Contoh vegetaif alami adalah umbi lapis pada bawang merah, dan umbi batang pada kentang. Vegetatif buatan adalah perkembangbikan vegetatif yang terjadi dengan campur tangan manusia. Contoh vegetatif buatan adalah cangkok pada mangga. Perkembangbiakan secara kawin (generatif) pada hewan dibedakan menjadi 3 cara, yaitu ovipar (bertelur), vivipar (melahirkan), dan ovovivipar (bertelur dan melahirkan). Pada hewan yang berkembangbiak secara ovipar (bertelur), pertumbuhan dan perkembangan embrio terjadi di luar tubuh induknya. Contoh hewan yang berkembangbiak secara ovipar adalah ayam dan burung. Pada hewan vivipar (melahirkan anak), sel telur dibuahi oleh sperma di dalam tubuh induknya. Pertumbuhan dan perkembangan embrio terjadi di dalam tubuh induknya. Embrio akan berada di dalam tubuh induknya sampai waktunya dilahirkan. Contoh hewan yang berkembang biak secara vivipar adalah sapi, kucing, kambing, dan singa. Pada hewan ovovivipar (bertelur-melahirkan), setelah terjadi pembuahan, telur terus berkembang di dalam tubuh induk. Makanan yang dibutuhkan embrio tidak berasal dari induk, namun makanan berasal dari cadangan makanan yang terdapat di dalam telur. Setelah tiba waktunya dilahirkan, anak akan keluar dari tubuh induknya seperti peristiwa melahirkan. Contoh hewan ovovivipar adalah paus, ikan pari, dan beberapa jenis ular. Semoga jawabannya membantu ya!


Iklan

Iklan

Dahayu L

23 Januari 2020 13:14

Vegetatif adalah perkembang biakan tumbuhan tanpa melalui perkawinan Generatif adalah perkembang biakan tumbuhan yang melalui perkawinan Maaf kalau salah🙏🙌


Aura A

23 Januari 2020 14:17

vegetatif perkembangbiakan tanpa melalui proses perkawinan generatif perkembangbikan melalui proses perkawinan


lock

Yah, akses pembahasan gratismu habis

Dapatkan akses pembahasan sepuasnya
tanpa batas dan bebas iklan!

Mau pemahaman lebih dalam untuk soal ini?

Tanya ke Forum

Biar Robosquad lain yang jawab soal kamu

Tanya ke Forum

Roboguru Plus

Dapatkan pembahasan soal ga pake lama, langsung dari Tutor!

Chat Tutor

Perdalam pemahamanmu bersama Master Teacher
di sesi Live Teaching, GRATIS!

Pertanyaan serupa

hewan pemakan sayur sayuran disebut apa

Jawaban terverifikasi

Jika di Jakarta menunjukan pukul 12.00 WIB,waktu di Sulawesi Tenggara dan Maluku secara berturut-turut menunjukan pukul . . .

Lihat jawaban (2)

Iklan

Iklan

Iklan

Iklan